Page 72 - Modul Cyber Forensic - Final
P. 72

KEGIATAN BELAJAR 8
                                       PENDAHULUAN NETWORK FORENSIC



                 A. Tujuan Pembelajaran
                   Adapun tujuan pembelajaran pada kegiatan belajar 8 adalah sebagai berikut:

                        1.  Melalui kegiatan  membaca dan menyimak e-module mahasiswa mampu
                            menjelaskan tentang network forensic.

                        2.  Melalui kegiatan  membaca dan menyimak e-module mahasiswa mampu

                            menjelaskan tahapan-tahapan dalam Incident Response.
                        3.  Melalui kegiatan membaca dan menyimak mahasiswa mampu menerapkan teknik

                            network forensic.


                 B. Uraian Materi
                 1.  Pendahuluan Network Forensic

                 1.1    Pengertian Network Forensic

                 Network Forensic  (forensik  jaringan) merupakan cabang  dari forensik digital yang akan
                 membahas pemantauan dan analisis lalu lintas jaringan komputer untuk tujuan pengumpulan

                 informasi, bukti hukum, atau deteksi intrusi., sehingga kejahatan komputer (cybercrime)
                 dengan pemanfaatan sistem jaringan dapat dideteksi dan diantisipasi (Incident Response).

                 Forensic dalam arti umum, berarti terkait atau  digunakan di penegakan hukum atau bisa

                 dikatan untuk debat pada diskusi  formal. Kata  forensic  juga digunakan dalam  teknologi
                 informasi termasuk :

                       Komputer Forensic (disebut juga cyber forensic) : Penerapan investigasi komputer
                        dan tehnik analisis untuk mengumpulkan bukti yang sesuai yang digunakan untuk

                        presentasi pada di pengadilan.

                       Animasi Forensic : Digunakan untuk membuat grafik yang dimana untuk membuat
                        ulang sebuah peristiwa seperti kecelakaan mobil, runtuhnya gedung, dan lain – lain.

                       Watermark Forensic (bisa dikatakan watermark digital) : urutan karakter atau kode
                        yang tertanam dalam dokumen digital, seperti foto, video atau program komputer

                        yang dimana berfungsi untuk mengidentifikasi identitas pembuat dan pengguna
                        resminya

                 Jadi, Network forensic merupakan proses menangkap, mencatat dan menganalisa aktivitas

                 jaringan guna menemukan bukti digital (digital evidence) dari suatu serangan atau kejahatan



                                                            65
   67   68   69   70   71   72   73   74   75   76   77