Page 81 - Modul Cyber Forensic - Final
P. 81

KEGIATAN BELAJAR 9

                                             TOOLS NETWORK FORENSIC


                 A. Tujuan Pembelajaran
                   Adapun tujuan pembelajaran pada kegiatan belajar 9 adalah sebagai berikut:

                        1.  Melalui kegiatan  membaca dan menyimak  e-module mahasiswa mampu
                            menjelaskan tahapan-tahapan network forensic.

                        2.  Melalui kegiatan  membaca dan menyimak e-module mahasiswa mampu

                            menjelaskan tool-tool dalam network forensic.
                        3.  Melalui kegiatan membaca dan menyimak mahasiswa mampu menerapkan tool

                            dalam network forensic.


                 B. Uraian Materi
                 1.  Tools pada Network Forensic

                 Tools network forensik  adalah aplikasi yang  digunakan  untuk oleh  ahli forensik yang

                 digunakan untuk melakukan hal-hal yang berhubungan dengan forensik seperti melakukan
                 pemantauan dan audit pada jaringan.

                 Tool kit untuk pengujian forensik memungkinkan untuk mengumpulkan dan analisis data
                 seperti E-Detective, NetFlow v5/9, NetCat, NetDetector,  TCPdump, Wireshark/Ethereal,

                 Argus, NFR, tcpwrapper, sniffer, nstat, dan tripwire. Dalam pengelompokannya untuk tools

                 itu dibagi menjadi 2 yaitu GUI dan Command Line.


                 1.1 Tools network forensik yang berbasis GUI
                 a.  Wireshark

                    Merupakan penganalisis dan monitoring network yang populer. Fitur-fitur pada wireshark

                    yaitu:
                        •  Dapat memerika ratusan protokol secara mendalam

                        •  Dapat menangkap langsung dan dianalisis secara offline

                        •  Multi platform, dapat dijalankan pada windows, linux, Mac OS X, Solaris,
                           FreeBSD, NetBSD, dan lain-lain.

                        •  Data jaringan yang telah ditangkap dapat ditampilkan melalui GUI atau melalui

                           TTY-mode pada utilitas Tshark.
                        •  Dapat memfilter tampilan dengan banyak pilihan filter.



                                                            74
   76   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86